Benda@restangerangkota.metro.polri.go.id – Hari ini Indonesia kedatangan Putra mahkota Abu Dhabi H.R.H Sheikh Mohamed Bin Zayed Al Nahyan,Presiden Joko Widodo menyambut kedatangan Putra mahkota Abu Dhabi tersebut di Bandara Internasional Soekarno-Hatta,Rabu (24/7/2019).
Seperti dikutip dari situs setneg.go.id, pesawat berjenis Boeing 777 yang membawa Putra mahkota mendarat sekira pukul 08.51 WIB.
Dengan adanya kedatangan Putra mahkota yang juga wakil Panglima Tertinggi Angkatan Bersenjata Persatuan Emirat Arab tersebut tentunya harus dipersiapkan pengamanan jalur yang dilintasi rombongan VVIP menuju Jakarta.
Rute jalur kendaraan VVIP menuju jakarta adalah Tol Sedyatmo dan melintasi jembatan Rawa bokor yang merupakan wilayah hukum Polsek Benda.
Kanit lantas Polsek Benda Ipda Karsan saat di temui dilapangan mengatakan sudah menyiagakan anggotanya untuk mengamankan jalur yang akan dilintasi rombongan putra mahkota abu Dhabi tersebut.
“Titik ploting petugas lalulintas untuk menjaga kelancaran rombongan saat melintas adalah di pintu masuk Tol Sedyatmo yang melalui akses jalan raya perancis”ujar Kanit lantas.
“Kita akan berhentikan sementara arus kendaraan yang akan masuk Tol Saat rombongan (putra mahkota) melintas,agar rangkain VVIP tersebut dapat melintas dengan aman dan lancar”tambahnya lagi.
Pantauan dilapangan pukul 09.30 WIB rombongan VVIP yang membawa putra mahkota abu Dhabi melintasi jembatan Rawabokor dengan lancar.
(HUMAS BENDA)