Salah satu program unggulan kepolisian dalam bidang pelayanan adalah Door to door system (DDS) satu di antara beberapa program yang merupakan upaya atau metode yang di lakukan oleh institusi Polri termasuk pula personil Polsek Cipondoh Polres Metro Tangerang Kota. Metode tersebut merupakan bagian dari pembinaan dan penyuluhan kamtibmas kepada warga masyarakat binaan Polri.

Disela kesibukan menjaga keamanan wilayahnya maka Kapolsek Cipondoh Kompol Donni Bagus Wibisono, SE, melaksanakan kegiatan sambang dan penggalangan dengan para  tokoh agama di Madjid Annur bertemu dengan Ustad Jamal berlokasi Masjid di Kelurahan Neroktog, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, pada Kamis (07/11/2019) pukul 13.00 wib.

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Cipondoh mengucapkan terima kasih kepada para ulama Kelurahan Neroktog, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, karena kegiatan rangkaian Pemilu 2019  berakhir dengan aman kondusif,  mengajak untuk selalu komunikasi dan ikut serta dalam menjaga Kamtibmas, dan supaya disampaikan kepada Jamaah dan warga masyarakat Kelurahan Neroktog untuk menyikapi dengan bijak medsos yang tidak bertanggung jawab, guna tercipta situasi tetap aman dan damai ungkap Kompol Donni.

Mari kita rangkai kembali tali silaturahmi yang sempat putus dikarenakan berbeda pilihan politik, jaga persatuan dan kesatuan bangsa yang saat ini sudah mulai luntur disebabkan oleh perbedaan pandangan politik tutup Kompol Donni.

Terima kasih kepada Kapolsek Cipondoh yang sudah mampir ke Masjid ini meninjau langsung situasi keamanan wilayah dan terima kasih telah mengingatkan kepada kami himbauan kamtibmas ucap Ustad Jamal.

 

Humas Polsek Cipondoh