Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kecamatan Cipondoh pada Selasa (7/5) telah menadakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pilpres & Pileg 2019 tingkat PPK Kecamatan Cipondoh.
Kegiatan ini dilaksanakan di Gor Perum Cipondoh Makmur Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang, dan dihadiri oleh Sekretaris Camat Cipondoh, Kalpolsek Cipondoh, Kepala Tramtib Kecamatan Cipondoh, Ketua PPK Kecamatan Cipondoh, Ketua Panwaslu Kecamatan Cipondoh, anggota PPK Kecamatan Cipondoh, anggota Panwaslu Kecamatan Cipondoh, anggota PPS Kecamatan Cipondoh, PPL se- Kecamatan Cipondoh, saksi Capres 01 dan 02, saksi partai politik peserta pemilu 2019.
Pengiriman hasil pleno oleh PPK Kecamatan Cipondoh menggunakan 1 KR 4 Tramtib dibantu Komisoner Panwaslu Kecamatan Cipondoh dikawal mobil patroli Polsek Cipondoh dipimpin oleh IPTU R. Deni Hidayat dan 1 unit satlantas Polres Metro Tangerang Kota dipimpin oleh AKP Subari.
Secara keseluruhan giat selesai dalam keadaan aman terkendali dgn bantuan pengamanan 27 pers Polsek Cipondoh Pimp. Kompol Sutrisno pada hari Rabu 8 Mei 2019 Pkl 03.30 WIB.