Kota Tangerang, www.polsekbatuceper.com – Menindak lanjuti arahan Kapolsek Batuceper Kompol Hidayat Iwan Irawan, SH, MA. agar anggota Polsek Batuceper melaksanakan kegiatan POLKISS (Polisi keliling sekolah-sekolah) dan kemitraan POLRI dengan masyarakat terjalin dengan baik di wilayah Batuceper dan penyampaian himbauan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga masyarakat serta menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Adapun pada hari Selasa (22/1) pukul 10.00 Wib Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebon Besar AIPDA TONI BUDI melaksanakan kegiatan sambang dialogis dengan Kepala Sekolah SMA Al-Ayaniyah Bp.ATO’UL AZIZ.SE dengan alamat sekolah Jl.HPK RT 2/1 Kel.Kebon Besar Kec. Batuceper Kota Tangerang
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas berkoordinasi dengan Kepala sekolah terkait rencana kegiatan Bimbingan Penyuluhan (BINLUH) yang akan dilaksanakan oleh Team SRIKANDI POLRES Metro Tangerang di sekolah Yayasan Islam Al-Ayaniyah dengan tema tentang kenakalan remaja dan bhabinkamtibmas memberikan himbauan kamtibmas terkait keamanan lingkungan di dalam sekolah tersebut seperti menghimbau untuk selalu rajin memberikan penyuluhan terkait pembelajaran kediplinan di sekolah ini.
(Humas Polsek Batu ceper / eko )