Tugas pokok Samapta adalah memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan masyarakat, mencegah dan menangkal seagala bentuk gangguan kamtibmas baik berupa kejahatan maupun pelanggaran serta gangguan ketertiban umum lainnya, melaksanakan tindakan Refresif Tahap Awal ( Repawal ) terhadap semua bentuk gangguan kamtibmas lainnya guna memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, melaksanakan SAR terbatas.
Patroli R2 Unit Samapta Polsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota dipimpin oleh Aiptu Beben Subarman dan Bripka Dwi Sutanto melakukan Patroli Biru di tempat keramaian Supermarket Superindo Cipondoh Makmur, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, pada Senin (19/08/2019) pukul 10.00 wib.
Dalam kesempatan ini anggota patroli menyampaikan pesan kepada anggota satpam maupun tukang parkir agar lebih waspada dalam menjaga kendaraan pengunjung, periksa STNK dari pemilik kendaraan untuk memastikan bahwa kendaraan yang dipergunakan memang kendaraannya tutur Aiptu Beben.
Menurut Bripka Dwi hal tersebut sesuai dengan arahan Kapolsek Cipondoh Kompol Donni Bagus Wibisono, SE, untuk proaktif dalam melakukan patroli biru pada lokasi yang dianggap rawan tindak kriminal agar terciptanya rasa aman di wilayah hukum Polsek Cipondoh.
Humas Polsek Cipondoh