Polsek Neglasari – Dalam kegiatan rutin yang dilaksanakan (KRYD) aparat kepolisian dari unit Patroli 6703 Polsek Neglasari Polres Metro Tangerang Kota menggelar patroli dialogis bersama tokoh masyarakat bernama Bastian, di Perum Korpri, Kelurahan Kedaung Wetan, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Jum’at (4/10/19).
Kepala Tim patroli Aiptu Bambang I didampingi Bripka Catur R mengatakan, seusai melaksanakan ibadah shalat Jumat di Masjid Baiturrohman, pihaknya berpesan ke jamaah dan tokoh masyarakat agar saling bersinerji dalam menjaga Kondusifitas wilayah.
“Bila ada yang mencurigakan atau terjadi suatu tindak pidana agar segera melapor ke Polsek Neglasari,” terang Aiptu Bambang dilokasi kegiatan.
“Giat ini juga implementasi perintah Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Abdul Karim, SIK, MSi, melalui Kapolsek Neglasari, Kompol R. Manurung yakni KRYD dalam rangka sambang tokoh di wilayah hukum Polsek Neglasari, terkait cipta kondisi kamtibmas yang kondusif,” imbuhnya.
Sementara itu, tokoh masyarakat Bastian, menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih atas pesan kamtibmas dari Polsek Neglasari tersebut.
“Alhamdulillah, kami sebagai masyarakat menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polsek Neglasari atas pesan-pesan bermanfaatnya,” katanya.
(Hms/ AR)