Sepatan – Kepala Puskesmas Sepatan Timur Dr. Devita SKM, kunjungan dan kordinasi dengan Kanit Binmas Iptu M Manik di ruang kerjanya yang berlokasi di jl raya mauk km 11 Kel/Kec. Sepatan Kab. Tangerang – Kamis (20/12/18) Jam. 11.00 Wib.
Kunjungan kordinasi ini dalam rangka menjalin sinergitas bersama memberi pelayanan terbaik kepada warga masyarakat yang mengalami gangguan jiwa (ODGJ)
Kerjasama yang akan dilaksanakan merupakan pelayanan warga masyarakat yang mengalami gangguan jiwa yang berjumlah 8 orang pasien dengan kondisi 3 orang dalam keadaan terpasung dan 5 orang masih pengawasan keluarga.
Rencana akan di eksekusi 8 orang pasien yang mengalami gangguan jiwa pada hari Rabu tanggal 26 Desember 2018 Jam 08.00 Wib s/d selesai ke Panti Jiwa Pasir Nangka Tigaraksa Kab. Tangerang untuk pengobatan khusus.
Eksekusi Pasien tersebut yang akan dilaksanakan untuk meningkatkan kerjasama pelayanan masyarakat dan sesuai dengan surat permohonan dari kepala UPT Puskesmas Sepatan Timur.
Atas kunjungan dan kordinasi kepala Puskesmas ke Polsek Sepatan Kanit binmas Iptu M Manik mengucapkan terima kasih dan siap mengawal kegiatan tersebut.
Humas – Polsek Sepatan