Polsek Neglasari – Perwujudan kedekatan antara kepolisian bersama seluruh elemen masyarakat khususnya umat Muslim, Kapolsek Neglasari Polres Metro Tangerang Kota, Kompol R. Manurung, SH, mengunjungi salah satu Pondok pesantren yang berada di wilayah hukumnya.
Kedatangan orang nomor satu di jajaran Polsek Neglasari ini, nampak disambut penuh nuansa hangat oleh Pengasuh Pondok Pesantren An Nissiniyah, H. Effendi Nissin (Jeni) di Jalan Suryadarma, Gang. Lonceng RT 01, RW 07, Kelurahan Selapajang Jaya, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Jum’at (27/9/19).
Dalam junjunganya kali ini,Kapolsek Neglasari Kompol R. Manurung, SH, menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pengasuh Pondok Pesantren An Nissiniyah yang selama ini selalu mendukung tugas-tugas Polsek Neglasari dalam memelihara situasi kamtibmas agar tetap kondusif khususnya di wilayah
“Terima kasih kepada pengasuh Ponpes, Kegiatan ini dalam rangka menindaklanjuti perintah Bapak Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Abdul Karim, SIK, MSi, untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah,” terangnya .
Sementara itu, Pengasuh Pondok Pesantren Annissiniyah, H. Effendi Nissin (Jeni) menyampaikan apresiasi serta merespon positip atas kunjungan Kapolsek Neglasari di Ponpes yang Ia pimpin tersebut.
Ia menilai, selama ini hubungan Kapolsek Neglasari bersama para Ulama dan tokoh agama di wilayah Neglasari sangat dekat dan sering saling komunikasi maupun bersilahturahmi.
“Alhamdulillah, tiada kata terindah selain untaian ucapan ribuan terima kasih atas waktu dan kehadiran Bapak Kapolsek Neglasari di Ponpes kami,” katanya, sembari menceritakan bahwa Kapolsek Neglasari sering dan rutin kunjungi Ponpes tersebut.
(Hms/ AR)