restangerangkota.metro.polri.go.id – Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Abdul Karim, SIK, MSI, berserta jajarannya melaksanakan sholat Jum’at keliling di Masjid Jami Al-Muhajirin RT 02 RW 09 Perumahan Buana Permai, Kelurahan Cipondoh, Kota Tangerang, pada Jumat (22/02/2019) pukul 11.30 wib.
Turut mendampingi Kapolres yaitu Kasat Binmas AKBP M Nezim Yusuf, SH, Kasat Intel AKBP Suparmin Ari Saputro, SH,MH, Kasat Reskrim AKBP Deddy Supriadi, SIK, MIK, Kasat Lantas AKBP Juang, SIK, Kapolsek Cipondoh Kompol Sutrisno, SH, MH, H. Bambang Suwondo dan H. Mahfudin Ketua DKM.
Bertindak selaku khotib dan imam yaitu Ustadz H. Sanusi Muhasan, dengan jumlah jamaah sebanyak 450 orang, dan dalam tausyiahnya khotib mengajak kepada para jama’ah untuk meningkatkan Iman dan Taqwa kepada Allah Subhanahu Wata’ala dengan judul ” Aspek Kehidupan Manusia”.
Ada beberapa aspek yang mempengaruhi kehidupan manusia diantaranya aspek kebutuhan, aspek keinginan, aspek kejadian, untuk itu para jama’ah dan umat Islam diharapkan bisa meminimalisir aspek-aspek tersebut diatas dengan jalan mempertebal keimanan dan ketaqwaan kepada Allah, meninggalkan/menjauhi gaya hidup yang berlebihan, perbanyak silaturahim yang Insya Allah akan diberikan kelancaran, kemudahan segala urusannya dan akan ditambahkan/dimurahkan rejeki yang barokah.
Selesai sholat Jumat Kapolres bersilaturahmi dengan pengurus DKM Masjid Jami Al-Muhajirin dan menyampaikan pesan kamtibmas “ jangan dijadikan tempat ibadah sebagai ajang kampenye mengingat pemilu serentak akan dilaksanakan pada 17 April 2019,” terang Kombes Abdul Karim.
Mari bersama sama bersinergi mengamankan wilayahnya masing-masing sehingga tercipta lingkungan yang aman, jangan mudah percaya dengan berita yang belum tentu kebenarannya atau berita hoax tambah Kombes Abdul Karim.
Humas Polsek Cipondoh