Polsek Cipondoh Polres Metro Tangerang Kota menggelar pengamanan vaksinasi presisi dalam rangka Bhakti Kesehatan Bhayangkara untuk negeri bertempat di Pondok Pesantren Darul Qur’an, Kelurahan Ketapang, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Banten. Sabtu, (17/7/2021) pukul 07.00 WIB.

Dalam kegiatan tersebut menurunkan 20 tenaga kesehatan (Dokes Pol) dari Polres Metro Tangerang Kota, Personil Polsek Cipondoh turut diturunkan untuk membantu Vaksinasi massal Covid-19 para santri di Pondok Pesantren Darul Qur’an.

Disebutkan ada 800 lebih santri dari 1000 santri yang berada di Ponpes tersebut yang terdaftar disuntik Vaksin jenis Sinovac dosis tahap pertama.

Pada kegiatan tersebut Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol. Deonijiu De Fatima didampingi Kabag Humas Polres Polres Metro Tangerang Kota beserta jajaran turut hadir memonitoring langsung kegiatan tersebut.

“ Adapun sasaran vaksinasi kali adalah para santri sebanyak 800 orang, yang juga termasuk para pengajar dan pegawai Pondok Pesantren Darul Qur’an, kuota vaksinasi kali untuk 1000 orang yang akan di vaksinasi,” ucap Kapolres.

 

Kapolres juga menyebutkan bahwa pihaknya telah menurunkan Tenaga Kesehatan (Nakes) sebanyak 20 orang yang berasal dari Dokes Pol. Para santri ini di suntikan Vaksin Covid-19 menggunakan Data berupa Nomer Induk Siswa (NIK) dan Kartu keluarga (KK).

” Vaksinasi bagi santri akan terus berlanjut di pesantren – Pesantren lain yang ada di Kota Tangerang. Saya memerintahkan Polsek Polsek di Kota Tangerang melakukan pendataan dan berkoordinasi dengan pimpinan pesantren terkait pelaksanaan Vaksinasi Covid-19,” terang Kapolres.

Apresiasi diberikan oleh Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin dalam keterangan pers-nya mengatakan bahwa Vaksinasi Covid-19 di Ponpes Darul Qur’an tersebut memberikan apresiasi dan terima kasih terhadap Polri-TNI dalam pelaksanaan Vaksinasi.

Sachrudin secara jelas mendukung vaksinasi yang dilakukan Polres Metro Tangerang Kota bertujuan untuk mendukung program pemerintah pusat dan daerah terhadap para pelajar yang berusia 12 hingga 18 tahun untuk diberikan Vaksinasi Covid-19.

 

“Agar seluruh masyarakat termasuk pelajar dan santri juga mendapat vaksin. Sehingga kegiatan belajar mengajar bisa dapat kembali secara normal,” jelas Sachrudin.

” Dengan dilaksanakannya vaksinasi bagi santri di pondok Pesantren akan membentuk kekebalan (Herd Imunity) tubuh. Target kota Tangerang dalam pencapaian Vaksinasi Covid-19 adalah 70 persen pada bulan Agustus mendatang, Hingga saat ini terdata sebanyak 487.000 lebih masyarakat Kota Tangerang sudah Vaksinasi Covid-19,” papar Sachrudin.

Pada kesempatan tersebut selaku Penanggung jawab keamanan vaksinasi, Kapolsek Cipondoh, Kompol H. Ubadillah, SH.MA menerangkan sesuai dengan instruksi dari Kapolres pihaknya akan mendata semua warga yang belum divaksinasi khususnya bagi pelajar atau santri.

” Polsek Cipondoh akan berkoordinasi dengan Kelurahan, RT/ RW dan pihak-pihak Sekolah dan Ponpes dalam mendata warga yang belum dan akan divaksinasi, Hal tersebut dilakukan untuk menurunkan wabah pandemi covid 19 di Kota Tangerang dan memutus mata rantai covid 19 sehingga keadaan cepat kembali pulih,” pungkasnya.*

Humas Polsek Cipondoh