KOTA TANGERANG – Hari ini, Rabu (22/4/2020). Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol. Sugeng Hariyanto, S.IK., M.Hum. Pimpin pelaksanakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) 1 Kepala Satuan Reserse Narkoba (Satnarkoba) dan 3 Kapolsek jajaran.
Acara berlangsung dengan khidmat di Aula Mapolres Metro Tangerang Kota sekira pukul 09.00 WIB, dihadiri Waka Polres Metro Tangerang Kota, AKBP Roberthus Yohanes De Deo Tresna Eka Trimana, S.IK., SH., MM., C.FE. Para Kabag Polres Metro Tangerang Kota, Para Kasat Polres Metro Tangerang Kota dan Para Kapolsek Jajaran Polres Metro Tangerang Kota.
Adapun Pejabat lama dan baru yang melaksanakan serah terima jabatan antara lain, Kasatres Narkoba dari AKBP Aldo Ferdian, S.IK., kepada pejabat baru AKBP Pratomo Widodo, S.IK., M.Si (Han), yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbid Mulmed Bid Humas Polda Metro Jaya.
Sedangkan para pejabat lama para Kapolsek antara lain, Kompol Rio Martin Tua Ritonga, SH., S.IK., MH. Kapolsek Tangerang Polres Metro Tangerang Kota digantikan Kompol Markos, SH., MH., yang sebelumnya menjabat sebagi Kanit 5 Subdit 5 Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya.
Selanjutnya, pejabat lama Kapolsek Cipondoh Donni Bagus Wibisono, SE digantikan pejabat baru Kompol Jimmy Marthin Simanjuntak, S.IK., yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 5 Subdit VIP Dit Pam Obvit Polda Metro Jaya.
Dan pejabat lama Kapolsek Ciledug Kompol Prasetyo Noegroho, S.IK., digantikan pejabat baru Kompol DR. Ali Zusron, SH., MH,. Yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 1 Bag Wassidik Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya.
Usai acara sertijab kepada wartawan Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Sugeng Hariyanto mengucapkan terimakasih kepada para pejabat lama atas dedikasi dan pengabdianya selama bertugas di jajaran Polres Metro Tangeran Kota, dan mengucapkan selamat datang kepada para penajabat yang baru.
“Terimaksih kepada para pejabat lama atas dedikasinya dan pengabdianya selama bertugas di jajaran Polres Metro Tangerang Kota, dan saya ucapkan selamat datang dan bertugas kepada para pejabat yang baru,” ucap Kapolres.
Ia juga berharap, para pejabat yang baru bisa lebih baik lagi dan lebih bertanggung jawab dalam menjalankan tugasnya terutama dalam melayani masyarakat. “Pergantian jabatan merupakan hal yang biasa ditubuh Polri, untuk penyegaran ya mas,” pungkasnya.
Humas Polrestro Tangkot / Caknur