Polrestrotangerangkota.com – Operasi terpusat yang diberi sandi Operasi Zebra Jaya 2018 yang dimulai dari tanggal 30 Oktober sampai dengan 12 November 2018 dilaksanakan oleh jajaran Polsek Benda Resor Metro Tangerang Kota.

Di hari teakhir pelaksanaan Operasi Zebra Jaya 2018 Polsek benda melaksakan razia bertempat di Jl. Husein Sastra Negara No. 237 (Depan Mapolsek Benda) Kelurahan Benda, Kecamatan Benda, Kota Tangerang, Senin (12/11/2018) pukul 08.30 wib.

Giat Operasi Zebra Jaya 2018, dalam giat ini bermaksud untuk mengurangi jumlah pelanggaran lalu lintas serta memberikan rasa aman terhadap masyarakat dan mengantisipasi gangguan kamtibmas di siang hari.

Giat Ops Zebra Jaya ini diikuti oleh 20 Personil, dipimpin oleh Wakapolsek Benda AKP NURJAYA, SH. yang didampingi oleh Kanit Lantas Ipda Karsan, Kasubsektor Duta Aiptu Mix Handoko, Ps. Kanit Provost Aiptu Musayani, Ps. Kasi Humas Bripka A. Sofyan, Anggota Reskrim 3 Personil, Anggota Intelkam 1 personil, Anggota Lantas 6 personil, Anggota Binmas 2 Personil, Anggota Patroli 2 Personil dan Anggota Subsektor Prancis 1 Personil.

Hasil dari pelaksanaan Operasi Zebra 2018 adalah STNK R2 : 12 Lembar, STNK R4 : 3 Lembar, SIM Gol ” C” : 3 Lembar, Ranmor R2 : 2 Unit.

Waka polsek menyampaikan” bahwa di hari terakhir ini kami terus lakukan operasi dengan harapan para pengguna kendaraan menjadi lebih tertib terutama penggunaan helm serta kelengkapan kendaraan dan pribadi,” terang AKP Nurjaya.

Operasi Zebra Jaya 2018 Polsek Benda atas perintah Kapolsek Benda Kompol Ubaidillah, SH, MA, kepada jajaran agar melaksanakan operasi terpusat dengan sasaran pengendara motor yang tidak memakai kelengkapan seperti helm, tidak menyalakan lampu depan serta kendaraan yang tidak sesuai kelengkapannya.
Humas Polsek Benda