TANGERANG KOTA – Gowes Santai Bersama TNI-Polri antara Korem 052/Wkr, Kodim 0503 Jakarta Barat, Polres Metro Jakarta Barat, Kodim 0506/Tgr, Polres Metro Tangerang Kota, Polres Bandara Soekarno-Hatta, Polres Tangsel, Kodim 0510/Trs, Denarhanud Rudal 003/Cikupa dan PT. Arwana Citramulia Tbk, guna mempererat tali silahtuhrahmi. Jum’át (01/11/2019) pagi.
Kegiatan tersebut atas prakarsa Komandan Korem 052 Wijayakrama, Kolonel Inf. Tri Budi Utomo, SE dan Kapolres Bandara Soekarno-Hatta, AKBP Arie Ardian Rishadi S.IK, yang di ikuti oleh anggota TNI – Polri.
Komandan Korem 052 Wijayakrama mengatakan, “Gowes TNI-Polri kali ini untuk menunjukkan kepada masyarakat bahwa TNI-Polri itu bersinergi dan solid tidak hanya dalam kegiatan kedinasan, melainkan dalam setiap kegiatan”. Kapolres Bandara Soekarno Hatta menambahkan, ”Bersepeda ini selain untuk menjaga sinergitas TNI-Polri dalam bertugas, juga bertujuan mempererat tali silahturahmi dan menyegarkan tubuh agar tetap sehat, bugar, segar, jantung kuat dan bisa dilakukan oleh semua umur.”
Kegiatan dimulai pada pukul 06.40 WIB, start Gowes dari Mapolres Bandara Soekarno Hatta – Belok Kanan dan putar balik menuju TOD – lanjut ke Gedung 600, Bunderan masuk ke Area Cargo, lanjut ke Jalan Perimeter Selatan, menuju Pintu Air 10. Sampai jembatan sebelum Polres Metro Tangerang Kota Cek Point, lanjut ke Jln. Gatot Soebroto Cimone, lanjut ke arah PT. Arwana Citramulia Tbk – Jatiuwung (Jarak tempuh -+ 22 KM) yang berlokasi di Jl. Ezmutaqin Kel. Alam Jaya, Kec. Jatiuwung Kota Tangerang.
Adapun para penjabat TNI dan Polri yang mengikuti kegiatan tersebut, diantaranya: Kolonel Inf. Tri Budi Utomo, SE (Danrem 052/Wkr), Kombes Pol. Hengki Haryadi S.IK, MH (Kapolres Jakbar), Kolonel Inf. Wisnu Kurniawan, S.Sos (Dandim 0506/Tgr), Kolonel Kav. Valian Wicaksono Magdi (Dandim 0503/Jakbar), AKBP Arie Ardian Rishadi, S.IK (Kapolres Kota Bandara Soekarno Hatta), AKBP Ferdi Irawan Saragih, S.IK, M.Si (Kapolres Tangsel), Kompol Aditya S.P Sembiring, S.IK (Kapolsek Jatiuwung), Mayor Inf. Deni Suryo Anggo Digdo (Danramil 06 Jatiuwung), Edi Suyanto (CEO PT. Arwana Citramulia Tbk).
Pukul 08.20 WIB, seluruh peserta Gowes tiba di PT. Arwana Citramulia Tbk Jatiuwung, dilanjutkan dengan senam bersama dan ramah tamah serta foto bersama hingga usai pada pukul 10.30 WIB, seluruh peserta meninggalkan PT. Arwana Citramulia Tbk Jatiuwung.
(Jtu)