Pokdarkamtibmas adalah singkatan dari Kelompok Sadar Keamanan dan Ketertiban Masyarakat. Sebuah Organisasi Masyarakat yang bertugas secara sukarela membantu penegak hukum untuk mengamankan dan menertibkan masyarakat.
Untuk merekatkan hubungan antara pihak kepolisian dengan Pokdarkamtibmas maka Kapolsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota Kompol Donni Bagus Wibisono, SE, melaksanakan sambang dan bertatap muka dengan Ketua Pokdarkamtibmas dan Para Pengurus Pokdarkamtibmas Cipondoh, pada Jumat (23/08/2019) pukul 17.00 wib.
Dalam pertemuan ini Pokdarkatimbmas di pimpin oleh H Erik Yahya. Dalam kesempatan silaturahmi tersebut Kapolsek menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan meminta peran serta Pokdarkamtibmas dan tokoh masyarakat dapat bersama sama menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di Wilayahnya karena Pokdarkamtibmas adalah sebagai Mitra Polri harus nampak dimata masyarakat dan memberikan pelayanan masyarakat agar masyarakat sekitar Cipondoh dapat merasakan adanya keberadaan Pokdarkamtibmas sebagai mitra Polri ucap Kompol Donni.
Tatap muka berjalan dengan suasana yang cair dan penuh keakraban antara Pokdarkamtibmas dan Kapolsek Cipondoh yang ditemani oleh Kanit Binmas Ipda Amir Mahmud, SH.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Kapolsek Cipondoh yang telah meluangkan waktunya hadir di tempat kami, kami memahami tugas Bapak yang sibuk tetapi masih meluangkan waktu untuk datang ke tempat kami,” ucap Erik.
Kami tetap berkomitmen sebagai Mitra Polri untuk terus membantu menjaga keamanan di wilayah hukum Polsek Cipondoh tutup Erik.
Humas Polsek CIpondoh