Neglasari@polresmetrotangerangkota – Guna mengantisipasi terjadinya Gangguan Kamtibmas dan tindak kejahatan pada malam hari, Kapolsek Neglasari Kompol R, Manurung, SH memerintahkan Unit Sabhara bersama Piket Unit Fungsi untuk gencar melaksanakan Patroli Biru.

Aiptu Marali bersama anggotanya Brigadir Anis Darmawan dan Brigadir  Irfan gelar Patroli Biru di salah satu Minimarket 24 Jam yang berlokasi di Kawasan Pergudangan Bandara Mas, Kedaung Wetan, Neglasari, Kota Tangerang. Minggu ( 25/11/2018) berkisar pukul 22.00 WIB

Dalam salah satu kesempatan, Aiptu Marali beserta anggota berdialog dengan Pramuniaga Minimarket sekaligus menyampaikan himbauan Kamtibmas

Masih dilokasi yang sama, Aiptu Marali menyampaikan agar Pramuniaga/ Karyawan minimarket tetap meningkatkan kewaspadaan baik di perparkiran maupun di dalam minimarket terutama di waktu menjelang pagi dini hari.

Dirinya menghimbau Karyawan minimarket agar memperhatikan tingkah laku para Pengunjung yang datang dan mengingatkan apabila mendapatkan pengunjung yang gerak gerik mencurigakan untuk segera melaporkannya.

Selain itu, Anggota Sabhara menyempatkan diri untuk mengecek fungsi mesin ATM yang berada di dalam Minimarket dan berpesan kepada karyawan agar memperhatikan nasabah yang menarik uang serta mengingatkan agar lebih memperhatikan Nasabah jangan sampai menjadi korban modus kejahatan seperti modus ganjal ATM atau Penipuan.

Patroli Biru merupakan salah satu Program Kapolrestro Tangerang Kota Kombes Pol. Harry Kurniawan, S.IK, MH yang dilaksanakan oleh seluruh Polsek Jajaran Polres Metro Tangerang Kota guna mengantisipasi tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas lainnya khususnya pada malam hari.

(Humas Polsek Neglasari)