restangerangkota.metro.polri.go.id – Sholat merupakan sarana komunikasi dari seorang hamba kepada sang Kholiq, jadi harus dijalankan dengan khusuk dan tumakninah serta merupakan barometer keimanan dan ketaqwaan seseorang kepada Allah Subhanahu Wata’ala.
Bhabinkamtibmas Polsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota untuk Kelurahan Cipondoh Aiptu Sukarno, melaksanakan sholat Ashar berjama’ah di Masjid Jami Al-Ikhlas Jalan Symphoni Raya RT 06 RW 06 Perumahan Cipondoh Permai, Kelurahan Cipondoh, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, pada Selasa (12/03/2019).
Kegiatan ini merupakan program Polisi Cinta Masjid, agar setiap anggota selalu dekat dengan warga masyarakatnya dan selalu ingat dengan Allah Subhanahu Wata’ala. Sehingga diharapkan para anggota Polisi selalu meningkatkan Iman dan Taqwa.
Disamping itu dengan kehadiran polisi berseragam di masjid-masjid dapat menciptakan, memberikan rasa aman, nyaman, tentram dan damai sehingga para jama’ah yang menjalankan sholat berjama’ah dapat dengan khusuk dalam menjalankan Ibadahnya.
Sesuai dengan harapan dan arahan Kapolsek Cipondoh Kompol H Sutrisno, SH, MH, agar bhabinkamtibmas berperan aktif dalam menciptakan kamtibmas dengan selalu ikut sholat berjamaah di wilayah binaannya.
Humas Polsek Cipondoh