Neglasari@polresmetrotangerangkota – Arahan Kapolsek Neglasari Kompol R. Manurung, SH kepada Bhabinkamtibmas Jajarannya agar mendukung seluruh Program Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Harry Kurniawan, S.IK, MH.

Bentuk dukungan tersebut tanpak pada salah satu Kegiatan Aiptu Slamet Sugianto, STB Bhabinkamtibmas Polsek Neglasari Kelurahan Neglasari dengan mengunjungi SMK Dharma Widya, di Jalan Iskandar Muda, Neglasari, Kota Tangerang. Senin (05/11/2018) berkisar pukul 09.00 WIB

Sambangi SMK Dharma Widya, Bhabinkamtibmas bertemu dengan Siswa – siswi yang sedang mengikuti mata pelajaran Olahraga dan kesempatan tersebut di manfaatkan oleh Bhabonkamtibmas untuk menyampaikan Pesan Kamtibmas kepada para pelajar yang masih berusia remaja.

Disela kesempatan berdialog dengan Para pelajar, Bhabinkamtibmas meluangkan waktu untuk manyampaikan Pesan kepada Para Pelajar agar semangat dalam belajar dan mengingatkan agar tidak terjebak dalam pergaulan negatif seperti penyalahgunaan narkoba, pergaulan bebas, tawuran pelajar dan kenakalan lainnya.

Aiptu Slamet menghimbau kepada para pelajar agar saling menghargai dan menjaga kekompakan sesama teman dengan tidak melakukan bullying sesama pelajar serta berbakti kepada orang tua dan patuhi perintah guru di sekolah.

Hal tersebut merupakan salah satu Program Kapolrestro Tangerang Kota yaitu Polisi Kunjungan Internal Sekolah (Polkis) yang merupakan salah satu Program Unggulan Kapolres bertujuan menjalin kedekatan dan hubungan Positif dengan Pelajar demi terciptanya lingkungan belajar mengajar yang aman dan nyaman.

(Humas Polsek Neglasari)