restangerangkota.metro.polri.go.id – DDS singkatan dari Door to door system satu di antara langkah upaya cara yang di lakukan oleh anggota Polri termasuk pula anggota Jajaran Polsek Cipondoh Polres Metro Tangerang Kota cara demikian tersebut bagian dari pembinaan dan penyuluhan kamtibmas kepada warga masyarakat binaan Polri.

 

Bhabinkamtibmas Polsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota untuk wilayah Kelurahan Kunciran Jaya Aiptu Tatang Efendi Hasyim melakukan sambang dan silaturahmi ke rumah warganya yang sedang bersengkata masalah tanah berteampat di RT 02 RW 02 Kelurahan Kunciran Jaya, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Rabu (26/12/2018).

Sambil sambang Bhabinkamtibmas memberikan pesan kamtibmas  ” apabila kedua belah pihak saling mengklaim tanahnya maka silahkan melalui jalur hukum, nanti di pengadilan yang akan memeriksa surat-suratnya dan lebih baik lagi apabila bisa dimusyawarahkan duduk bersama sambil dicari jalan keluar yang terbaik,” ujar Aiptu Tatang.

 

 

Untuk menolak segala bentuk jenis berita hoax dan hate speech, agar mengaktifkan kembali giat siskamling untuk mengantisipasi terjadinya kejahatan khususnya di malam hari, jangan mudah terpengaruh dengan informasi yang beredar di media sosial yang belum tentu kebenarannya ucap Aiptu Tatang.

 

Sesuai dengan program Bapak Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan, S.IK, MH, agar bisa dicintai oleh masyarakat maka “Tembaklah Hati Masyarakat” dengan cara turun langsung kelapangan berbaur dengan masyarakat serta para tokoh agar tercipta hubungan yang harmonis dan untuk menciptakan suasana yang kondusif pungkasnya.

 

Kapolsek Cipondoh Kompol Sutrisno, SH, MH, dalam arahannya menyampaikan agar bhabinkamtibmas aktif dilingkungan wilayah binaannya dan apabila ada kegiatan ikut didalamnya sehingga warga binaannya merasa terayomi.

 

Humas Polsek Cipondoh