Polsek Benda – Polres Metro Tangerang Kota Bhabinkamtibmas Polsek Benda Kelurahan Benda Aiptu H. Sakip melakukan Polkis dengan menyambangi sekolahan yang ada diwilayah binaannya yaitu MI Nurul Khaerat yang berlamat Jl. Husen Sastranegara Rt. 004/03 kel/kec. Benda Kota Tangerang.
Nampak Aiptu H. sakip sedang menghimbau kepada siswa untuk tidak terlibat pada kenakalan remaja seperti berkelahi, bolos sekolah, mencoret meja atau dinding sekolah, menggunakan narkoba, menggunakan lem mau pun kenakalan remaja lainnya.
Di ruang guru Bhabinkamtibmas Polsek Benda mengajak pihak sekolah beserta siswa dan siswinya untuk tetap menjaga Kamtibmas di lingkungan sekolah mau pun tempat tinggal agar tercipta lingkungan kondusif.
“Kami Bhabinkamtibmas Polsek Benda memberikan arahan kepada siswa-siswi terkait kenakalan remaja dan bahaya narkoba,” kata Aiptu H. Sakip.
Lanjutnya lagi, sebagai generasi muda dan penerus bangsa, para remaja sangat rentan terhadap peredaran narkoba dan kenakalan remaja.”Sehingga himbauan yang disampaikan untuk menumbuhkan kedisiplinan sebagai awal kesuksesan,” terangnya.
Kepala MI Nurul Khaerat mengucapkan banyak terima kasih atas kunjungan Bhabinkamtibmas ke sekolahnya. “Semoga kegiatan ini terus menerus dilaksanakan,” harapnya.Kepolisian merupakan pihak yang sangat berkompenten dalam memberikan pembinaan terhadap siswa terkait dengan kenakalan remaja. “Seperti bahaya narkoba dan perbuatan yang menyimpang lainnya,” ungkap Kepala Sekolah
Sementara itu Kapolsek Benda Kompol H. Ubaidillah, SH.MA.,mengatakan kepada ContarsNew, apa yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Benda adalah sesuai program Kapolres Metro Tangerang Kota agar anggota Bhabinkamtibmas agar selalu melaksanakan giat POLKIS di Sekolah yang ada diwilayah binaannya.
Humas Benda