TANGERANG KOTA – Bhabinkamtibmas kelurahan Gembor Polsek Jatiuwung Polres Metro Tangerang Kota, Bripka Abdul Azis bersama Babinsa Sertu Rohali menghadiri acara Festival Kampung Pemuda yang menjadi program Pemerintah Kota Tangerang.
Kegiatan Festival Kampung Pemuda ini bertempat di Gor Perumahan Total Persada RT.003/007 Kelurahan Gembor, Kecamatan Periuk Kota Tangerang. Minggu (27/10/2019) malam.
Nampak hadir dalam kegiatan tersebut para unsur elemen masyarakat, di antaranya :
1) Lurah Gebor, Sobri, S.Ip
2) Bhabinkamtibmas Kel. Gembor Polsek Jatiuwung, Bripka Abdul Azis
3) Babinsa Kel. Gembor Koramil 06/Jtu, Sertu Rohali
4) Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda Kel. Gembor
5) Para ketua RT/RW se-kelurahan Gembor, serta warga masyarakat Gembor yang hadir kurang lebih sebanyak 200 orang.
Kegiatan tersebut di isi dengan sambutan-sambutan, yang antara lain; Sambutan dari ketua penyelenggara, sambutan dari Lurah Gembor, sambutan dari Bhabinkamtibmas dan Babinsa, serta sambutan dari Tokoh Pemuda kelurahan Gembor.
Dalam kesempatan tersebut, Bripka Abdul Azis selaku Bhabinkamtibmas menghimbau kepada masyarakat para pemuda dan pemudi Gembor yang hadir, agar senantiasa menjalin kekompakan dan menjadi generasi penerus bangsa.
“Kegiatan ini kami lakukan dalam rangka menindaklanjuti arahan bapak Kapolsek Jatiuwung, Kompol Aditya S.P Sembiring, S.IK, yang memerintahkan jajarannya khususnya Bhabinkamtibmas, agar selalu hadir di tengah-tengah masyarakat dalam setiap kegiatan, untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi warga masyarakat” ucap Bripka Abdul Azis.
(Jtu)