restangerangkota.metro.polri.go.id – Salah satu program unggulan Polres Metro Tangerang Kota yang dibuat oleh Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Abdul Karim, SIK, MSi, yaitu Polsantren (Polisi Sambang Pesantren), program ini merupakan program kamtibmas.
Bhabinkamtibmas Polsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota untuk Kelurahan Kunciran Jaya Aiptu Tatang Efendi Hasyim, pada hari Jumat , 15 Desember 2018 pukul 11.50 wib, melaksanakan salah satu program Polsantren yaitu ibadah sholat Jumat berjama’ah di Masjid Jami Assyukur yang diimami oleh KH Makmun Syafei da diikuti sekitar 450 orang, yang beralamat di RT 003 RW 02, Kelurahan Kunciran Jaya , Kecamatan Pinang, Kota Tangerang.
Sesuai perintah Kapolsek Cipondoh Kompol H Sutrisno, SH, MH, kepada anggota Bhabinkamtibmas agar selalu melaksanakan giat Polsantren dan sesuai dengan program Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Abdul Karim, SIK, MSi, jika ingin dicintai masyarakat maka kita harus bisa “Menembak Hati Masyarakat” dengan datang langsung menyambangi masyarakat.
Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan pesan kamtibmas kepada Jama’ah Masjid Jami Assyukur tentang keamanan lingkungan, maka diharapkan para jama’ah dan warga masyarakat berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan serta diharapkan jangan terpengaruh dengan berita hoax yang banyak di medsos terkait dengan unsur Sara yang bisa menimbulkan perpecahan antar umat beragama serta diharapkan agar selalu menjaga kondusifitas Kota Tangerang ungkap Aiptu Tatang.
Humas Polsek Cipondoh