Bhabinkamtibmas Polsek Cipondoh Polres Metro Tangerang Kota Wilayah Kelurahan Cipete, Aiptu Supriyadi melaksanakan kegiatan sambang Polsantren (Polisi Sambang Pondok Pesantren) di Ponpes An-Nuqthah yang beralamat di Jln. HR Rasuna Said GG H Ismail RT 002/004 kelurahan Cipete, kecamatan Pinang, kota Tangerang. Rabu (04/03/2020).
Menurut Aiptu Supriyadi, Sambang tersebut merupakan pelaksanaan kegiatan yang merupakan sebuah program Kapolres Metro Tangerang Kota untuk mengajak generasi muda berkarya dan berenovasi di segala bidang masing-masing individu untuk Indonesia maju.
Dalam rangka menindaklanjuti atensi serta arahan Kapolsek Cipondoh Kompol Donni Bagus Wibisono, SE., ” Beliau menghimbau dan mengajak kepada para tokoh pemuda dan pelajar serta para santriwan /santriwati untuk mendinginkan suasana dan menjaga situasi keamanan wilayah yang aman dan Kondusif serta menolak keras faham Radikalisme dan Terorisme,” ucap Aiptu Supriyadi.
Kegiatan Sambang yang dilaksanakan oleh Aiptu Supriyadi tersebut juga bertujuan untuk memupuk rasa persatuan dan persaudaraan antar umat beragama dan menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek Cipondoh. Dalam patroli sambang tersebut, Bhabinkamtibmas bersenda gurau dengan para santri yang rata-rata masih berusia remaja sekaligus menyisipkan pesan Kamtibmas.
“ Kalian harus tetap semangat dalam menuntut ilmu dan hargai teman serta hormati guru di pondok pesantren karena dengan kalian menghormati serta memuliakan guru maka kalian akan mendapatkan keberkahan hidup ”ujarnya
Selain itu, Aiptu Supriyadi juga berpesan kepada santri agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap orang yang belum dikenal, dan memberikan himbauan agar tidak mudah mempercayai adanya berita Hoax karena berita tersebut dapat merusak kerukunan warga yang selama ini sudah terbina dengan baik.*
Humas Polsek Cipondoh