Polrestrotangerangkota.com – Bhabinkamtibmas Polsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota untuk Kelurahan Ketapang Brigadir Sulistiono menghadiri dan mengamankan kegiatan pemilihan Ketua RW 05 Kelurahan Ketapang yang dilaksanakan di Lapangan belakang SDN Ketapang, Jln Ketapang Raya RT 04 RW 05 Kelurahan Ketapang, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang.
Pemilihan Ketua RW dilaksanakan pada hari Minggu (28/10/2018) dimulai pada pukul 07.30 wib, dengan dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Ketapang, Babinsa Kelurahan Ketapang, Lurah Ketapang, Ketua Panitia (Sekkel Ketapang), Calon Ketua RW, Pemilik hak suara /warga.
Dalam kontestasi pemilihan Ketua RW 05 Kelurahan Ketapang yang diikuti oleh 2(dua) calon, yaitu Bpk Ibnu Abbas dengan nomor urut 1 dan Bpk Mursan dengan nomor urut 2, dimenangkan oleh calon nomor urut 1 yaitu Bapak Ibnu Abbas.
Dalam sambutan bhabinkamtibmas menyampaikan pesan “bagi calon yang kalah mari bantu Ketua RW terpilih agar kondisi lingkungan menjadi baik, adakan koordinasi yang baik dengan aparat keamanan seperti bhabinkamtibmas dan babinsa,” terang Brigadir Sulistiono.
Jangan mudah percaya dengan berita yang banyak tersebar di medsos yang belum tentu kebenarannya atau berita hoax, lakukan kembali pendataan warga baru yang mengontrak untuk mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan pungkasnya.
Sesuai dengan perintah Kapolsek Cipondoh Kompol Sutrisno, SH, MH, agar seluruh anggota bisa mengikuti kegiatan-kegiatan yang ada di wilayah dan masyarakat serta kehadiran anggota Polisi berpakaian dinas dapat dirasakan dampaknya terhadap keamanan dan kenyamanan masyarkat.
Humas Polsek Cipondoh