restangerangkota.metro.polri.go.id – DDS singkatan dari Door to door system satu di antara langkah upaya cara yang di lakukan oleh anggota Polri termasuk pula anggota Jajaran Polsek Cipondoh Polres Metro Tangerang Kota cara demikian tersebut bagian dari pembinaan dan penyuluhan kamtibmas kepada warga masyarakat binaan Polri.

Bhabinkamtibmas Polsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota untuk wilayah Kelurahan Petir Aiptu Insan Nurdin S melakukan sambang dan pembinaan kepada anggota satpam PT Metland Puri RW 08, Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Selasa (18/12/2018) pukul 08.30 wib.

Sambil sambang Bhabinkamtibmas memberikan pesan kamtibmas ” untuk menjaga penampilan perorangan agar dilihatnya rapi, selalu lakukan patroli baik siang maupun malam hari untuk mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan,” ungkap Aiptu Insan Nurdin.

Jangan mudah percaya dengan informasi yang beredar di media sosial menjelang pemilu pada tahun 2019 yang belum tentu kebenarannya atau berita hoax, salurkan aspirasi anda dengan memilih presiden dan anggota legislatif sesuai hati nurani ucap Aiptu Insan Nurdin.

Kapolsek Cipondoh Kompol Sutrisno, SH, MH, dalam arahannya menyampaikan agar bhabinkamtibmas aktif dilingkungan wilayah binaannya dan apabila ada kegiatan ikut didalamnya sehingga warga binaannya merasa terayomi.

Humas Polsek Cipondoh