Salah satu program unggulan kepolisian dalam bidang pelayanan adalah Door to door system (DDS) satu di antara beberapa program yang merupakan upaya atau metode yang di lakukan oleh institusi Polri termasuk pula personil Polsek Cipondoh, Polres Metro Tangerang Kota. Metode tersebut merupakan bagian dari pembinaan dan penyuluhan kamtibmas kepada warga masyarakat binaan Polri.

Bhabinkamtibmas Polsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota untuk Kelurahan Poris Plawad Bripka Komarudin sambil sambang melakukan pemasangan striker ” Waspadalah Pencurian Sepeda Motor  Pergunakan Kunci Ganda ” di Pintu masuk Terminal Poris Plawad  Kelurahan Poris Plawad, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, pada Kamis (14/11/2019).

Menurut Bripka Komarudin dengan pemasangan stiker “Waspadalah Pencurian Sepeda Motor  Pergunakan Kunci Ganda” masyarakat semakin waspada dengan pencurian sepeda motor.

Pelaku curanmor akan menggagalkan niatnya apabila motor yang akan menjadi incarannya mempergunakan kunci ganda, pemakaian kunci ganda memperlambat pelaku melakukan aksinya tambah Bripka Komarudin.

Terminal Poris Plawad banyak orang berlalu lalang, sehingga menjadi rawan terjadinya kejahatan curanmor, dengan adanya pemasangan stiker tujuannya untuk mengingat para pengunjung tutupnya.

Sesuai atensi Kapolsek Cipondoh Kompol Donni Bagus Wibisono, SE, agar bhabinkamtibmas melakukan pemasangan stiker di wilayahnya untuk mencegah terjadinya pencurian kendaraan bermotor.

Humas Polsek Cipondoh