Salah satu program unggulan Polres Metro Tangerang Kota yang dibuat oleh Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Abdul Karim, SIK, MSi, yaitu Polkis (Polisi Kunjungi Sekolah), program ini merupakan program kamtibmas yang ditujukan kepada para siswa dan siswi yang dilanjutkan kebijakannya oleh Kapolsek Cipondoh Kompol Donni Bagus Wibisono, SE, dengan memerintahkan seluruh anggota Bhabinkamtibmas yang ada di jajaran Polsek Cipondoh.

 

Bhabinkamtibmas Polsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota untuk Kelurahan Sudimara Pinang Bripka Agus Mustar  melaksanakan giat sambang Polkiss pd siswa dan siswi SMP Darma Bakti yang berlokasi di Jalan Darma bakti RT 01 RW 06 Kelurahan Sudimara Pinang,  Kecamatan Pinang, Kota Tangerang.

 

Sambang bhabinkamtibmas dilakukan pada hari Kamis, 07 November 2019 pada kesempatan tersebut memberikan himbauan kamtibmas serta memberikan pengertian tentang bahaya narkoba dan tawuran yang biasa terjadi pada kalangan pelajar agar tidak terjadi pada siswa-siswi di sekolah dasar tersebut terang Bripka Agus.

 

Kapolsek Cipondoh Kompol Donni Bagus Wibisono, SE dalam kesempatan di anev jajaran Bhabinkamtibmas menyampaikan agar para Bhabinkamtibmas aktif melakukan sambang ke sekolah untuk menekan angka tawuran antar pelajar serta untuk mendapatkan informasi dan juga untuk melakukan pengawasan keamanan lingkungan.

 

 

Humas Polsek Cipondoh