Salah satu program unggulan Polres Metro Tangerang Kota yang dibuat oleh Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Abdul Karim, SIK, MSi, yaitu Polkis (Polisi Kunjungi Sekolah), program ini merupakan program kamtibmas yang ditujukan kepada para siswa dan siswi.

 

Kapolsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota yang terkenal murah senyum Kompol Donni Bagus Wibisono, SE melaksanakan giat sambang ke SMK Bangun Nusantara yang terletak di RT 03 RW 06 Kelurahan Ketapang, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang di terima oleh Bapak H Sudin sebagai Kepala Sekolah, pada Senin (07/10/2019) pukul 07.00 wib.

Selanjutnya Kapolsek memberikan pesan kamtibmas kepada para pelajar “agar tidak terprovokasi dan ikut-ikutan melaksanakan demo ke Jakarta ataupun kemana saja yang tidak sesuai dengan harapan sebagai pelajar yaitu belajar dan menuntut ilmu,” terang Kompol Donni.

 

Agar para siswa berhati-hati dalam memilih teman dalam pergaulan baik di sekolah maupun di lingkungan masyarakat dan bertemanlah bergaul yang positif, berlatih yang rajin agar bisa berprestasi, jangan melakukan tawuran karena bisa berakibat kepada unsur pidana ungkap kompol Donni.

 

” Terima kasih atas kehadiran Pak Polisi ke sekolah kami dan juga mengingatkan kami untuk mencegah terjadinya kejahatan dan kriminalitas di sekolah,” tutur salah seorang siswa.

 

Kunjungan ini dimaksudkan utk menjaga iklim kondusif wilayah dan mengingatkan serta menghimbau pihak sekolah agar mengingatkan para siswa tidak pergi ke Jakarta ikut kegiatan unras.

 

Humas Polsek Cipondoh