Polsek Neglasari – Dalam upaya pembinaan dan ketertiban kepada masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Neglasari, Polres Metro Tangerang Kota untuk Kelurahan Kedaung baru Aiptu Sulaiman kunjungi tokoh agama bernama Ustadz Edy di jalan Iskandar Muda, Kedaung baru, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang, Jum’at (4/10/19).
Dalam kunjunganya, Binmas Aiptu Sulaiman mengaku kehadiaran untuk memberikan pesan kamtibmas agar tidak terprovokasi dengan berita hoax dan menghimbau kepada warga masyarakat untuk tidak mengikuti demo ke Jakarta. Dan selalu peduli dengan keamanan dan ketertiban di wilayah tempat tinggal.
“Berpesan agar tidak mengikuti (melaksanakan) kegiatan yang mengganggu ketertiban umum di masyarakat. Demi terciptanya situasi kondusif, agar selalu melaksanakan cooling sistem bilamana ada sesuatu masalah di wilayah,” katanya.
Lebih jauh, Ia menjelaskan, kegiatan ini sesuai dengan atensi Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Abdul Karim, SIK, MSi yakni Bintibmas di wilayah binaan masing-masing.
“Dengan sejalannya atensi dari pimpinan, maka Kapolsek Neglasari, Kompol R. Manurung, SH, memerintahkan kepada jajarannya untuk membina kamtibmas bersama dengan warga masyarakat,” tandasnya.
Sementara itu, tokoh Agama Ustadz Edy menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih atas pesan kamtibmas dari Binmas Polsek Neglasari tersebut.
“Alhamdulillah, kami sebagai masyarakat menyampaikan ucapan terima kasih kepada Binmas Polsek Neglasari atas pesan-pesan bermanfaatnya,” katanya.
(Hms/ AR)