Benda@restangerangkota.metro.polri.go.id – Polsek Benda rutin melaksanakan patroli mobil ke tempat tempat keramaian,pasar,toko emas, minimarket dan perbankan untuk mengantisipasi pelaku kejahatan,meminimalisir niat dan kesempatan melakukan kejahatan diwilayah hukum Polsek Benda.

“Tempat tempat yang kami prioritaskan untuk kita sentuh dan kita amankan seperti Bank, minimarket maupun toko emas, karena seringnya toko emas menjadi sasaran pelaku kejahatan perampokan,”Kata Kapolsek Benda,Kompol Doddy Ginanjar, SH,Sabtu(24/8/2019).

“Untuk perbankan ada tiga titik lokasi yang setiap hari kita sambangi yaitu di ruko perumahan Duta garden dan perumahan taman mahkota juga di Jalan Perancis,dan untuk toko emas ada di jalan Atang Sanjaya yang kebetulan tidak jauh dari Polsek Benda,” ujar Kapolsek Benda.

Kapolsek mengatakan anggotanya akan melakukan pengamanan dan rutin setiap harinya menyentuh ke minimarket,Bank dan toko dibekali dengan senjata laras panjang.

Selain patroli mobile untuk memberikan kenyamanan dan keamanan kepada masyarakat yang beraktivitas, anggota dilapangkan juga memberikan himbauan kepada masyarakat maupun pemilik toko agar meningkatkan kewaspadaan dan kehati-hatian serta menganjurkan pihak Bank, minimarket Maupun toko emas memiliki upaya pencegahan terhadap tindak kejahatan.

“Kita himbau dan sarankan semua toko emas,minimarket yg belum dilengkapi CCTV agar dipasang,dan yang sudah memiliki CCTV agar diperhatikan apakah masih berfungsi atau dalam keadaan rusak,”Kata Kapolsek.

 

(HUMAS BENDA)